20 Feb 2011

Quote Kesambet Part II

hiyahaha ternyata kesambet bisa berkali-kali yaaa. gara-gara blog kemaren, followers makin banyak, trus jadi lancar ng-tweet quote kesambet gitu. walopun emosi nya berubah-ubah. ada yg malah sama sekali aku ga ngerti artinya, padahal aku yg nulis. ada yg kacau kata-katanya, tapi makna nya dalem. yaaah gitu deh, kesambet sih yaaa, jadi terima-terima aja jadinya. haha

nih tweet kesambet lainnya :

Aku berusaha melepaskan seseorang yang bahkan belum pernah terikat denganku. Lepaskan
saja. -@imaadew



Siapa yang bisa menjamin kamu telah memiliki kekasihmu seutuhnya? Jiwanya hanya milik Tuhan. Sadarilah ! -@imaadew

"Hilangkan cobaanku, Tuhan. Aku inginkan surgamu, Tuhan. Tolong aku, Tuhan." Kenapa tak sekalipun kamu menyebut "Aku cinta kamu, Tuhan" -@imaadew

Terlalu sesak. Dgn 1 langkah saja sudah bisa kulihat seluruh isinya. Nikmati saja. Nikmati saja. Setidaknya sebelum kamu berada di tempat dgn keadaan yg sama. Tak bernafas. -@imaadew

Apa ada yg salah dengan pria ini? Menerima cinta seorang wanita hanya karena alasan : cinta tdk datang dua hari sekali di hidupnya. -@imaadew

Tidak. Dia tidak pernah salah menerima cinta. Setidaknya dia telah mengikuti aturan Tuhan. Cintai orang yg mencintaimu. -@imaadew

Aku menikmati kebersamaan, kebahagian, kesetiaan, semuanya. Aku nyaman, Terlalu nyaman shg tak menyadari bahwa semuanya bs hilang kapanpun -@imaadew

Tertawa. Ceria. Semangat. Aktif ! Benar - benar TERLIHAT sangat bahagia. -@imaadew

"Bisa makan 3 kali sehari. Rumah nyaman, serba ada. Kemana-mana ada yg mengantar." Dalam doanya. -@imaadew

Setengah sadar, tapi tahu siapa yang dicinta. Sepenuhnya sadar, menunjuk orang lain yang dicinta. Munafik! -@imaadew



ke kiri. ke kanan. berhenti. berbalik. berulang kali. tak beraturan. mungkin sensor nya tidak diletakkan dengan benar. -@imaadew

lepaskan saja. biarkan ia bertemu dgn pasangan takdirnya. jika belum mampu kau lepaskan, letakkan di hatimu, sementara atau selamanya. -@imaadew

"Selamatkan Indonesia! Selamatkan rakyat, gulingkan pemerintah! Selamatkan....!" Sepertinya kau harus menyelamatkan jiwamu terlebih dahulu! -@imaadew

Bicara sana sini. Tunjukkan wajah sedih. HEY ! Bisakah naikkan level dari hanya PRIHATIN ke level TINDAKAN ?? -@imaadew

Tertegun. Ia bercerita. Luapkan emosi di dpn banyak wajah yg memandangnya. Wajah yg bahkan tdk bisa keluar dr pinggiran 10x15 cm. Pengecut ! -@imaadew

Akui keberhasilan mereka. Terima kekalahanmu. Setidaknya kamu belajar 1 hal : Hidup perlu suatu kegagalan untuk mencapai keberhasilan. -@imaadew

Kamu tidak akan pernah tahu mana yang benar, sebelum kamu mengalami sesuatu yg salah - @

Tatapan itu. Memburu. Meneduhkan. Menenangkan. Untukku? Tentu saja. Tapi sayang tak dapat kubalas. -@imaadew

Sekarang aku biarkan engkau lepas. Nanti kau pasti menyesal. Kembalilah padaku. Tak akan kuterima. -@imaadew

Jika kau menjauh krn alasan yg bahkan aku tidak mengerti, aku akan mendekat untuk mencari alasan itu. -@imaadew

Jika kau menjauh karena takut lebih dalam mencintaiku, aku akan mendekat untuk memastikan cinta itu. -@imaadew

Jika kau menjauh krn takut lebih mencintaiku drpd kekasih lama mu, aku akan diam di tempat. Untuk apa menjauh/mendekat? Sama saja hasilnya -@imaadew

Jika kau menjauh dariku krn berpikir aku sgt mencintaimu, aku jg akn menjauh. U/ apa mendekati orang yg HANYA memiliki percaya diri yg besar -@imaadew


Aku masih bahagia. Mencintaimu. Tanpa syarat. Tanpa paksaan. Tanpa aturan. Doaku. -@imaadew

Aku berhasil mendengarmu. Walau kau tak bercerita. Kau tak berteriak. Terlebih bergumam. Matamu, lebih dari sekedar bicara ! -@imaadew

Tolong sudahi usaha kalian membuat kami menjadi bodoh! Sadarilah. Kalian lebih terlihat bodoh saat menggiring kami agar mau dibodohi !! -@imaadew

Aku berhenti. Sesaat. Kemudian melangkah lagi. Tak akan kubiarkan aku berhenti jika belum saatnya aku kembali. -@imaadew

Terima kasih. Karena kau, aku mengerti cara mencintai, berkorban, tulus memberi, merasa rindu, dan menerima apa adanya. Kau pergi. Sebelum kau mengajarkan cara menghentikan yg tlah kau ajarkan. Bagaimana dgn terima kasih ku? -@imaadew

Kemarin menjengkelkan. Sangat tak sopan. Hari ini penuh senyum. Bersahabat. Mungkin dia punya kepribadian ganda. -@imaadew

Teruslah bicara. Teruslah menyindir. Mencela. Kami tak peduli. Setidaknya masih ada yg mengharigai kami. -@imaadew

Tak dapat berkata. Kenapa? Takut? Curiga ! -@imaadew

Aku tidak takut jatuh cinta (lagi). Setidaknya aku belajar saat JATUH cinta sebelumya. -@imaadew

Dengarkan kata ibumu. Lihat yang ia lakukan untukmu. Masih mengeluh? Berhentilah berbuat baik! Sia - sia, krn kau bahkan tak menghargainya ! -@imaadew

Jika ibumu bilang : "Saya restui". Jalani hidupmu sesuai yg ia restui, bukan krn kau PENURUT, tp krn itulah yang TERBAIK ! -@imaadew

Yakinlah, mereka hanya ingin yang terbaik. Jika caranya salah, tugas kita membenarkan. Itulah mengapa tercipta orang tua & anaknya ! -@imaadew

Lelah menunggu? Lelah selalu berusaha, tp tak mendapatkan apapun? Ingin berhenti? Kau tak akan mendapatkan apapun jk berhenti sekarang! -@imaadew


*setelah copy paste ---
kok banyaaak yaa tweet kesambet nyaaa. bingung eeeh, masa iya aku nulis segini banyak? hahaha
tp ntar-ntar kalo mau ng-tweet kesambet kayanya mesti pake hashtag deh, biar ga bingung aku scroll sana sini pas mau copy. haha
segini dulu deh,, next post semoga lbh bagus ;)

0 komentar:

Posting Komentar

 
imacokladh Blogger Template by Ipietoon Blogger Template